Jurnal Thalaba Pendidikan Indonesia
Vol. 1 No. 2 (2018)

Keefektifan Bimbingan Kelompok Dengan Teknik Positive Reinforcement Untuk Meningkatkan Rasa Percaya Diri Dalam Belajar Pada Siswa MTs

Lilik Fauziyah (Universitas Darul Ulum)
Bakhrudin All Habsy (Universitas Darul Ulum)
Siti Arifah (Universitas Darul Ulum)



Article Info

Publish Date
23 Sep 2018

Abstract

Percaya diri adalah keyakinan seseorang terhadap segala aspek kelebihan yang dimiliki dan keyakinan tersebut membuat merasa mampu untuk bisa mencapai berbagai tujuan di dalam hidupnya. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah angket. Angket yang disebarkan sebanyak dua kali yakni sebelum pemberian tindakan dan sesudah pemberian tindakan. Data yang terkumpul selanjutnya dianalisis dengan menggunakan uji T test.Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan maka bimbingan kelompok teknik positive reinforcement sangat tepat dilakukan untuk meningkatkan rasa percaya diri belajar siswa. Hal ini dapat dibuktikan dari hasil analisis data terhadap tanggapan responden tentang rasa percaya diri siswa MTs sebelum pemberian bimbingan kelompok dengan teknik positive reinforcement termasuk dalam kategori sedang. Setelah perlakuan, berdasarkan hasil post test menunjukkan rasa percaya diri yang sedang dan ada peningkatan kearah perbaikan. Dari hasil pengujian menggunakan T Test menunjukkan pelaksanaan bimbingan kelompok dengan teknik positive reinforcement efektif dalam meningkatkan rasa percaya diri siswa sebab hasil harga t hitung adalah 4.400 dan angka probabilitas (Sig. (2-tailed) adalah 0.000 dengan df = Sedangkan t tabel pada taraf signifikan 5% uji dua pihak dengan dk = 35 adalah 2.042, sehingga Ha diterima karena t hitung 4.400 > t tabel 2.042 pada taraf signifikan α = 0.05. Dari hasil perhitungan ini menggambarkan bahwa siswa sudah memiliki peningkatan rasa percaya diri setelah mengikuti bimbingan kelompok teknik positive reinforcement. Dengan demikian bimbingan kelompok teknik positive reinforcement dapat menumbuhkan rasa percaya diri siswa. Artinya bimbingan kelompok teknik positive reinforcement efektif terhadap rasa percaya diri siswa. Melihat besarnya efektif bimbingan konseling teknik positive reinforcement terhadap rasa percaya diri. pengembangan pribadi di siswa khususnya rasa percaya diri melalui bimbingan kelompok dengan teknik positive reinforcement perlu ditingkatkan lagi dengan melibatkan partisipasi aktif dari semua pihak, baik orang tua maupun sekolah.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

thalaba

Publisher

Subject

Humanities Education

Description

Jurnal Thalaba: Pendidikan Indonesia merupakan jurnal keguruan dan ilmu pendidikan yang memuat artikel mengenai kajian, telaah, penelitian, perkembangan pemikiran, atau hasil temuan ilmiah dibidang konseling dan ilmu pendidikan. Jurnal ini diterbitkan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan ...