Psycho Idea
Vol 12, No 2 (2014): PSYCHO IDEA

PENELITIAN TENTANG PENYESUAIAN DIRI MAHASISWA STRATA 1 YANG SUDAH MENIKAH

Tiya Jeprina (Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Purwokerto)
Pambudi Rahardjo (Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Purwokerto)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2014

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji penyesuaian diri yang dilakukan oleh mahasiswa Strata 1 yang sudah menikah. Subjek penelitian adalah mahasiswa Universitas Muhammadiyah Purwokerto yang sedang menempuh studi Strata 1 yang sudah menikah. Metode pengumpulan data pada penelitian ini dengan menggunakan wawancara dan observasi terhadap 4 orang mahasiswa strata 1 yang sudah menikah, 8 orang terdekat mahasiswa strata 1 yang sudah menikah. Validitas data menggunakan teknik triangulasi dengan sumber yang berarti membandingkan dan mengecek balik derajat kepercayaan suatu informasi yang diperoleh melalui waktu dan alat berbeda. Analisis data dilakukan dengan teknik interaktif. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah : Alasan terjadinya pernikahan karena hamil diluar nikah, perasaan cinta, tidak ingin pacaran terlalu lama, ingin hubungan sah dan dorongan orang tua. Masalah yang muncul setelah menikah adalah komunikasi, salah faham, perbedaan pendapat, masalah dengan mertua, dan masalah dengan orang tua kandung. Penyesuaian diri yang dilakukan adalah dengan menerima kenyataan hidup, mengutamakan keluarga, membagi waktu dengan anak dan suami, membuat jadwal aktivitas sehari-hari, tetap mengerjakan kewajiban sebagai mahasiswa, dan tetap menjalin silaturahmi dengan orang tua. Kata Kunci : Penyesuaian diri, Mahasiswa yang sudah menikah

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

PSYCHOIDEA

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Social Sciences Other

Description

Psycho Idea merupakan Jurnal ilmiah yang diperuntukkan bagi akademisi, praktisi, profesional, mahasiswa, maupun kalangan masyarakat lainnya di bidang : - Psikologi Klinis - Psikologi Pendidikan - Psikologi Perkembangan - Psikologi Sosial - Psikologi Industri dan Organisasi dalam konteks kearifan ...