Prosiding Seminar Nasional Universitas Serambi Mekkah
Vol 2, No 1 (2019): Semnas Multidisiplin Ilmu

KOMPETENSI PENALARAN MATEMATIS SISWA SMP NEGERI 3 INGIN JAYA MELALUI PROBLEM BASED LEARNING

Fithri Angelia Permana (Unknown)
Rifaatul Mahmuzah (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Jan 2020

Abstract

Kemampuan bernalar matematis merupakan salah satu kompetensi yang ingin dicapai dalam belajar matematika karena kemampuan bernalar dapat menyelesaikan permasalahan dalam kehidupan sehari-hari. Ironinya banyak siswa yang tidak suka belajar matematika. Karena kemampuan bernalar tidak bisa dimiliki dengan serta merta maka dibutuhkan upaya guru agar mampu meningkatkan kemampuan penalaran matematis siswanya. Salah satu upaya yang dapat dilakukan guru dengan menggunakan model Problem Based Learning (PBL). Subjek penelitian: siswa kelas VII SMP Negeri 3 Ingin Jaya Kabupaten Aceh Besar yang berjumlah 28 orang. Instrumen: tes tulis, lembar observasi, dan angket. Prosedur penelitian:  perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi dalam 2 siklus. Hasil penelitian siklus 1 diperoleh jumlah siswa yang memenuhi kriteria 13 orang (46%) dengan katagori sangat memuaskan dan memuaskan. Pada siklus 2 jumlah siswa yang memenuhi kriteria 21 orang (75%) pada katagori sangat memuaskan dan memuaskan. Hasil penelitian ini didukung oleh perolehan angket keaktifan siswa saat mengikuti pembelajaran menggunakan PBL.  Pada siklus 1 terdapat 50% siswa aktif mengikuti pembelajaran dan pada siklus 2 keaktifan siswa menjadi 70%. Respon siswa mengikuti pembelajaran PBL juga menunjukkan peningkatan yaitu dari tingkat sedang pada siklus 1 menjadi tinggi pada siklus 2. Berdasarkan keseluruhan hasil penelitian diketahui pembelajaran matematika menggunkan PBL mampu meningkatkan kemampuan penalaran matematis siswa.

Copyrights © 2019