Midwifery Health Journal
Vol 7 No 2 (2022): MIDWIFERY HEALTH JOURNAL

PENGARUH KONSUMSI MAKANAN DAN POLA ISTIRAHAT TERHADAP PRODUKSI ASI PADA IBU PASCA MELAHIRKAN DI KELURAHAN TALANG BAKUNG

Nisa Kartika Ningsih (STIKES Keluarga Bunda Jambi)



Article Info

Publish Date
26 Aug 2022

Abstract

Latar Belakang: Menyusui merupakan salah satu investasi terbaik untuk kelangsungan hidup dan meningkatkan kesehatan, perkembangan sosial, serta ekonomi individu. Lancarnya produksi ASI dipengaruhi oleh beberapa faktor antara lain, BB saat lahir, frekuensi pemberian ASI usia ibu dan paritas, Inisiasi Menyusu Dini, penyakit akut dan stres, keberadaan perokok, konsumsi alkohol, perawatan payudara, penggunaan alat kontrasepsi dan status gizi. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk diketahuinya Pengaruh Konsumsi Makanan Dan Pola Istirahat Terhadap Produksi ASI Pada Ibu Pasca Melahirkan. Metode: Pada penelitian ini peneliti menggunakan jenis penelitian ini observasional menggunakan desain kohort prospektif. Rancangan kohort prospektif yang merupakan rancangan penelitian dengan mengelompokkan atau mengklasifikasi kelompok menyusui dan tidak menyusui, selanjutnya dipantau sampai dengan waktu tertentu untuk melihat ada atau tidaknya fenomena. Hasil: Penelitian uji bivariat dengan chi-square didapatkan pengaruh konsumsi makanan p value 0,097,pengaruh pola istirahat p value 0,046, pengaruh variabel luar perawatan payudara p value 0,047, variabel luar faktor isapan bayi dan frekuensi menyusu p value 0,886 . Kesimpulan: Tidak ada pengaruh antara konsumsi makanan dengan produksi ASI, tetapi terdapat pengaruh antara pola istirahat terhadap produksi ASI, dan terdapat pengaruh dari variabel luar yaitu perawatan payudara terhadap produksi ASI.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

midwiferyhealthjournal

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Midwifery Health Journal (e-ISSN: 2716-2486, p-ISSN: 2581-026X) adalah media ilmiah untuk Dosen dan Peneliti di bidang Kebidanan, kesehatan reproduksi, kesehatan masyarakat dan kesehatan lain yang relevan yang dikelola dan diterbitkan oleh LPPM STIKES Keluarga Bunda Jambi. Diterbitkan dua kali dalam ...