Jurnal Rekayasa Sipil (e-journal)
Vol 6, No 2 (2018): Jurnal Rekayasa Sipil

Studi Alternatif Perencanaan Struktur Baja Pada Gedung Dormitory Taiwan Staaf Buildingkota Bekasi

Javier Achmad Bayhaqi (Unknown)
Warsito Warsito (Unknown)
Bambang Suprapto (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Jan 2019

Abstract

Struktur baja merupakan suatu alternatif yang menguntungkan dalam pembangunan gedung dan struktur yang lainnya baik dalam skala kecil maupun besar. Sebagai obyek tugas akhir Sruktur Gedung Dormitory Taiwan Staaf Building,Kota Bekasi yang menggunakan beton bertulang, memiliki enam lantai dengan panjang bangunan 20  m, lebar bangunan 17 m dan tinggi bangunan 19,05 m. Secara umum tugas akhir ini adalah merencanakan alternatif struktur Dormitory menggunakan struktur baja. Standar perencanaan yang digunakan yaitu SK  SNI 03-1726-2002, SK SNI 03-2847-2002 dan SK SNI 03-1729-2002. Perhitungan studi alternatif perencanaan struktur komposit menghasilkan tebal pelat 120 mm dengan tulangan Ø10 – 150 ; balok anak yang digunakan adalah WF 250.175.7.11 ; balok induk WF. 400.200.8.13 ; kolom  komposit menggunakan WF. 300.300.10.15 dengan 4Ø10 sebagai tulangan longitudinal dan 8 – 250 sebagai tulangan sengkang. Perencanaan pondasi menggunakan pondasi tiang bore pile kedalaman 20 m, tulangan pokok D16 - 45 Kata Kunci : Sruktur Komposit, Baja-Beton, Dormitory Bekasi

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

ft

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Environmental Science Transportation

Description

Jurnal "Rekayasa Sipil" sebagai media informasi dan forum kajian bidang Teknik Sipil berisi tulisan ilmiah hasil penelitian. Diterbitkan oleh jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Islam Malang setiap bulan Februari dan Agustus. Redaksi mengundang para ahli, praktisi, peneliti dan semua ...