JPMI: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah
Vol 1, No 1 (2019)

PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN KARYAWISATAUNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MAPEL IPS KELAS III MI ROUDLOTUL JANNAH BOROJABUNG

Muhammad Fikri (Universitas Islam Malang)



Article Info

Publish Date
10 Feb 2019

Abstract

Penelitian skripsi ini menggunakan model Penelitian Tindakan Kelas dengan menerapkan metode karyawisata pada kelas III, pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial materi memahami kegiatan jual beli dilingkungan sekolah dan rumah. Data yang diambil yaitu dengan mencatat hasil observasi, dalam setiap siklus peneliti melakukan pengamatan terhadap siswa untuk mengetahui hasil belajar siswa terhadap mata pelajaran IPS materi memahami kegiatan jual beli dilingkungan sekolah dan rumah. Dokumentasi digunakan untuk mengetahui pengalaman pelaksanaan metode karyawisata pada mata pelajaran IPS sesuai dengan RPP. Digunakan lembar tes yang dikerjakan oleh siswa, tes yang digunakan berupa tes akhir untuk mengetahui sejauh mana hasil belajar siswa. Data tersebut kemudian diolah secara kuantitatif, dan di deskripsikan secara kualitatif.Kata kunci : Karyawisata, Hasil Belajar, Ilmu Pengetahuan Sosial.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JPMI

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Mathematics Social Sciences

Description

JPMI: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah adalah jurnal pendidikan dasar dan pembelajaran yang dikelola oleh Prodi PGMI Fakultas Agama Islam Universitas Islam Malang. Jurnal ini diterbitkan dua kali setahun dan berfungsi sebagai alat bagi para akademisi, peneliti, dan praktisi yang tertarik pada ...