Tedc
Vol 10 No 3 (2016): Jurnal TEDC

STUDI KASUS ANALISA KEGAGALAN BEARING RODA KERETA API

Yoddy A. Nuhgraha (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Sep 2019

Abstract

Dalam artikel ini, sebuah studi kasus penulis coba sampaikan berdasarkan kejadian yang nyata dalam sistemperkereta apian nasional kita, dimana telah terjadi kecelakaan yang fatal yaitu anjloknya kereta api yangmenimbulkan kerugian materi. Di sini penulis akan mencoba menganalisa kegagalan yang menyebabkankecelakaan tersebut. Analisa kegagalan dilakukan berdasarkan bukti foto dari beberapa komponen yangtersisa yaitu berupa bearing dengan jenis tapered roller bearing yang dipasang pada poros roda kereta api.Selain itu juga penulis mengumpulkan bukti lain dari berita mass media. Keadaan lingkungan seperti cuaca,suhu, ketinggian permukaan tanah, kontur tanah, dan sebagainya diabaikan. Roller bearing sangat pentingsekali peranannya pada roda kereta api agar kereta dapat berjalan seperti yang diinginkan. Dari bukti-buktiyang dikumpulkan terlihat beberapa kemungkinan penyebab kegagalan. Untuk memperkuat analisa penulismelakukan studi pustaka terhadap berbagai publikasi mengenai kecelakaan kereta api dalam dan luar negeri,karakteristik bearing, dan terutama tentang kegagalan bearing. Hasil analisa kegagalan yang dilakukanmemberikan kesimpulan penyebab yang paling mungkin (most probably root couse) terhadap anjloknyakereta api yaitu adanya arus listrik (electric current) yang mengalir melalui bearing dan menyebabkan electricarc pitting pada permukaan roller bearing. Ini terjadi karena kesalahan prosedur dalam pemasangangrounding pengelasan busur listrik ketika sebelum kecelakaan salah satu gerbong kereta tersebut diperbaiki.Kata kunci: analisa kegagalan; kereta api; roller bearing; grounding las.

Copyrights © 2016