Agrivet: Jurnal Ilmu-ilmu Pertanian dan Peternakan
Vol. 9 No. 2 (2021): Desember

KELAYAKAN PENGEMBANGAN JAGUNG PIPILAN UNTUK MEMENUHI KEBUTUHAN INDUSTRI PAKAN TERNAK DI PROVINSI BANTEN

Dian Anggraeni (Fakultas Pertanian Untirta)
Aliudin (Unknown)
Setiawan Sariyoga (Unknown)
Anton Eka Prasetia (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Dec 2021

Abstract

Penelitian ini dilakukan di Propinsi Banten. Banten adalah salah satu propinsi yang memiliki agroekosistem yang cocok untuk usahatani jagung. Ketersediaan sumberdaya lahan, kebijakan pemerintah yang mendukung, serta meningkatnya permintaan jagung terutama untuk bahan baku pakan ternak merupakan alasan utama bahwa pengembangan komoditi jagung sangat diperlukan. Langkah strategis kearah pengembangan usaha sangat penting dan dapat meyakinkan petani untuk mengambil langkah strategis. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengkaji nilai investasi yang dibutuhkan dalam usahatani jagung, (2) Mengetahui tahapan kelayakan usaha yang perlu dilakukan untuk menyelenggarakan usahatani jagung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey dengan lokasi ditentukan secara sengaja yaitu di Provinsi Banten .Teknik sampling yang digunakan adalah cluster random sampling. Dari total populasi sebanyak 1.388 orang, terambil sampel sebanyak 120 orang petani jagung. Hasil penelitian menunjukan bahwa(1) jumlah investasi yang diperlukan untuk kelayakan budidaya jagung sebesar Rp.19.654.890,- (2) Tahapan secara teknik kelayakan usaha yang dilakukan adalah a. analisis Payback Period, dengan hasil sebesar 17,9, b.Analisis IRR sebesar 115,65, c. Analisis NPV dengan hasil sebesar 1.713.365.673.996 serta d.Analisis Profitabilitas Indek ( PI ) diperoleh hasil sebesar 217,1. Berdasarkan hasil penelitian tersebut bahwa bisnis jagung pipilan di Provinsi Banten layak untuk dikembangkan

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

agrivet

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Aim: Agrivet journal aims to publish original research results and reviews on tropical Agricultural and Animal Sciences. Scope: Agrivet Journal receives manuscripts encompassing a broad range of research topics in tropical Agricultural and Animal Sciences : Agribusiness, Agrotechnology, Animal ...