JKK
Vol 10 No 1 (2019): Jurnal Komunikasi Kesehatan

HUBUNGAN PENGADAAN ALAT PERMAINAN EDUKATIF OLEH KELUARGA DENGAN PERKEMBANGAN BALITA DI DESA SEMAWUNG DALEMAN KECAMATAN KUTOARJO KABUPATEN PURWOREJO

Dwi Rosnaeli (Akademik Kebidanan Bhakti Putra Bangsa Purworejo)
Tri Puspa Kusumaningsih (Akademik Kebidanan Bhakti Putra Bangsa Purworejo)



Article Info

Publish Date
20 Oct 2019

Abstract

Keterlambatan perkembangan merupakan keadaan keterlambatan pada dua atau lebih ranah perkembangan, sekitar 1-3% anak dibawah 5 tahun mengalami keterlambatan perkembangan umum. Dari hasil studi pendahuluan terdapat 36 balita dengan gangguan perkembangan di wilayah kerja Puskesmas Semawung Daleman 2 diantaranya bertempat tinggal di desa Semawung Daleman. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa hubungan antara Pengadaan Alat Permainan Edukatif dengan Perkembangan Balita di Desa Semawung Daleman Kutoarjo.Metode yang digunakan survey analitik dengan pendekatan crosssectional. Instrument pengumpulan data menggunakan ceklis dan kuesioner dengan teknik pengambilan sampel quota sampling, jumlah 55 sampel dan uji statistic yang digunakan Fisher. Hasil penelitian dengan uji fisher didapatkan p value 0,000 yang berarti Ha diterima dan Ho ditolak atau bias dikatakan ada hubungan antara pengadaan alat permainan edukatif oleh keluarga dengan perkembangan balita di Desa Semawung Daleman dengan hubungan sedang dan nilai coeficient contingentcy 0,484. Dapat disimpulkan ada hubungan yang signifikan antara pengadaan alat permainan edukatif oleh keluarga dengan perkembangan balita di Desa Semawung Daleman Kutoarjo. Peneliti berharap dengan telah dilakukannya penelitian ini petugas kesehatan dapat meningkatkan pelayanan kesehatan anak khususnya pada pemeriksaan KPSP dan kelas balita.

Copyrights © 2019






Journal Info
JKK

Abbrev

jkk

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

JKK is a public accessible health communication journal published by the community service research institute and scientific publications of the Bhakti Putra Bangsa Indonesia Institute of Business and Health Technology. This journal is published twice a year, every April and October. which aims to ...