Ekombis Sains: Jurnal Ekonomi, Keuangan dan Bisnis
Vol 3, No 1 (2018): Ekombis Sains: Jurnal Ekonomi, Keuangan, dan Bisnis

PENGARUH KINERJA TENAGA PENJUALAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PADA CV. ARTHANZA DI BANDAR LAMPUNG

Sodirin Sodirin (Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai)
maria elina (Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai)



Article Info

Publish Date
27 Jun 2018

Abstract

Dalam keadaan ekonomi yang sulit dan persaingan sangat ketat, perusahaan harus bekerja keras untuk tetap dapat mempetahankan kelangsungan hidupnya dengan menerapkan strategi pemasaran yang tepat. Pemasaran akan dianggap berhasil bila mampu menghasilkan tidak saja volume penjualan yang meningkat, tapi juga pelanggan yang merasa puas. Permasalahannya adalah apakah kinerja tenaga penjualan berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan pada CV. Arthanza  di Bandar Lampung?. Hipotesis yang dirumuskan yaitu kepuasan pelanggan pada CV. Arthanza  dipengaruhi secara positif oleh kinerja tenaga penjual.  Untuk mengetahui apakah variabel bebas kinerja tenaga penjual berpengaruh positif terhadap kepuasan pelanggan pada CV. Arthanza , digunakan analisis regresi sederhana. Adapun hasil penelitian yaitu kinerja tenaga penjual berpengaruh positif terhadap kepuasan pelanggan pada CV. Arthanza. Hal ini menunjukan variabel bebas dapat menjelaskan 96,1% terhadap variabel terikat, sedangkan sisanya sebesar 3,9% harus dijelaskan oleh faktor-faktor penyebab lainnya yang berasal dari luar model regresi.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

manajemen

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Ekombis Sains : Jurnal Ekonomi, Keuangan, dan Bisnis, with registered number p-ISSN: 2572-4198 (print), e-ISSN: 2502-1796 (online), is a scientific journal published by Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai, Lampung. Ekombis Sains: Jurnal Ekonomi, ...