Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek)
2016: Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek)

Keanekaragaman Famili Graphidaceae di Kawasan Taman Hutan Raya R. Soerjo, Batu dan Mojokerto, Jawa Timur

Fatma, Yulya (Unknown)
Mahanal, Susriyati (Unknown)
Sari, Murni Sapta (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 May 2016

Abstract

Taman Hutan Raya R. Soerjo adalah salah satu kawasan pelestarian alam yang menyimpan banyak sumber daya alam hayati berupa flora dan fauna, salah satunya adalah lichen. Lichen merupakan organisme hasil simbiosis antara alga dan fungi yang dapat dijadikan sebagai salah satu organisme indikator kualitas udara. Berdasarkan bentuk pertumbuhannnya, lichen dikelompokkan ke dalam beberapa golongan yaitu crustose, foliose, fruticose, dan squamulose. Selain bentuk pertumbuhan, pengelompokkan lichen juga dapat dibantu dengan kehadiran alat reproduksi berupa struktur reproduksi aseksual dan seksual. Salah satu famili dari lichen yang memiliki persebaran yang luas yaitu famili graphidaceae. Famili graphidaceae dicirikan dengan bentuk ascomata sebagai strukturreproduksi seksual berbentuk memanjang atau bercabang yang dikenal dengan hysterothecia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan spesies yang tergolong ke dalam famili graphidaceae di kawasan Tahura R. Soerjo. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik jelajah bebas dan teknik survey pada stasiun yang ditentukan. Teknikjelajah bebas digunakan untuk menentukan pohon habitat lichen dan teknik survey digunakan untuk mengetahui keanekaragaman lichen. Lokasi pengambilan sampel terdiri dari 5 lokasi yaitu wilayah Cangar, Watu Ondo, Coban Teyeng, Lemahbang sisi kiri jalan raya dan Lemahbang sisi kanan jalan raya. Spesies yang tergolong ke dalam famili ini ditemukan sebanyak 18 spesies. Keberadaan lichen ini juga dipengaruhi oleh berbagai faktor lingkungan yang mendukung keberlangsungan hidup lichen tersebut. Spesies-spesies ini ditemukan pada rentangan ketinggian 1407-1644 mdpl, kisaran suhu udara 21°-25°C, kelembaban udara 74-90, dan intensitas cahaya224-5970 lux.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

snpbs

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Environmental Science

Description

Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek (SNPBS) adalah Seminar Nasional yang diselenggarakan oleh Program Studi Pendidikan Biologi, Universitas Muhammadiyah ...