Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis model manajemen yang diterapkan oleh Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kantin Jasmine dalam upaya mempertahankan diri menghadapi situasi krisis sebagai dampak pandemi covid-19. Model manajemen ini meliputi aspek manajemen perusahaan, yaitu manajemen produksi, manajemen pemasaran, manajemen sumber daya manusia, dan manajemen keuangan. Dalam aplikasinya, model manajemen UMKM ini melakukan analisis strengths, weaknesses, opportunities, threats (SWOT) terhadap aktivitasnya sehingga secara umum dapat diketahui dan dievaluasi perkembangan usahanya. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan analisis data kualitatif. Kantin Jasmine sebagai salah satu UMKM yang tergabung dalam komunitas Sawangan Maju Bersama (SASUMA) ini dipilih menjadi objek penelitian karena berdasarkan observasi awal menunjukkan kegigihannya bertahan setelah 20 tahun lebih hingga melewati masa pandemi covid-19. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model manajemen yang diterapkan oleh Kantin Jasmine dalam upaya mempertahankan diri menghadapi situasi krisis sebagai dampak pandemi covid-19 ialah mengembangkan model manajemen UMKM yang meliputi strategi di bidang produksi, pemasaran, manajemen sumber daya manusia, dan keuangan. Adapun hasil analisis SWOT yang diterapkan pada Kantin Jasmine menunjukkan adanya kekuatan, kelemahan, peluang, dan tantangan baik secara internal maupun eksternal.
Copyrights © 2021