Permasalahan dalam penelitian ini adalah “apakah kompetensi guru dalam melaksanakan pembelajaran Dalam Jaringan Melalui Pendampingan In On In Service di SDN 94 Kota Utara akan meningkat?”. Tujuan dalam penelitian ini adalah meningkatkan kompetensi guru dalam melaksanakan pembelajaran dalam jaringan Melalui Pendampingan In On In Service.Peningkatan kompotensi guru menunjukkan hal yang sangat positif, hal ini terlihat dari Data yang diperoleh melalui pelaksanaan tindakan siklus I yaitu dari 8 orang guru yang kenai tindakan, diperoleh bahwa 6 orang atau 75% telah memiliki kompetensi yang baik dalam melaksanakan pembelajaran dalam jaringan. Hal ini membuktikan bahwa kompetensi guru dalam melaksanakan pembelajaran Dalam Jaringan belum memenuhi kriteria yang ditetapkan yakni 80% dari seluruh guru. Dengan demikian pelaksanaan tindakan dalam penelitian harus dilanjutkan pada siklus II. Dari hasil perbaikan tersebut, nampak ada perubahan dari siklus sebelumnya yaitu pada siklus II terdapat 7 orang atau 87,5% telah memiliki kompetensi yang baik dalam dalam proses pembelajaran dalam jaringan.Dengan melihat data hasil penelitian tersebut, terlihat hasil nyata bahwa Melalui Pendampingan In On In Servicekompetensi guru dalam melaksanakan pembelajaran Dalam Jaringan meningkat.
Copyrights © 2022