At-tahsin: Jurnal Manajemen Pendidikan
Vol 1 No 1 (2021): Manajemen Pendidikan Sekolah dan Pesantren

Kepemimpinan Kepala Madrasah dalam Upaya Meningkatkan Kompetensi Profesional Guru PAI di MTS an-Najahiyah Pakistaji

Nur Azizahtus Kamil (Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Togo Ambarsari)
Desi Susanti (Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Togo Ambarsari)



Article Info

Publish Date
03 Aug 2022

Abstract

Salah satu unsur yang dapat meningkatkan kualitas/mutu pendidikan di madrasah adalah kepemimpinan kepala madrasah. Kepemimpinan kepala madrasah merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi profesionalisme guru dalam melaksanakan tugasnya.Profesionalisme guru akan menjadi optimal, jika diintegrasikan dengan komponen Madrasah.Oleh karena itu, guru yang merupakan salah satu unsur di bidang kependidikan harus berperan secara aktif dan menempatkan kedudukannya sebagai tenaga professional.Jika kita amati, salah satu ciri krisis pendidikan di Indonesia adalah guru belum mampu menunjukkan profesionalismeyang memadai. Hal ini menunjukkan bahwa profesionalisme guru belum sepenuhnya ditopang oleh derajat penguasaan kompetensi yang memadai. Oleh karena itu, perlu adanya upaya yang komprehensif guna meningkatkan kompetensi profesional guru khususnya guru PAI. Atas dasar itulah, penelitian ini difokuskan kepemimpinan kepala madrasah dalam upaya meningkatkan kompetensi profesional guru PAI.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

attahsin

Publisher

Subject

Education

Description

At-Tahsin adalah jurnal yang diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Togo Ambarsari untuk peningkatan out-put penelitian sivitas akademik. Jurnal ini memuat kajian kependidikan Islam secara teoritis dan praktis sekaligus juga kaitannya dengan berbagai disiplin keilmuan lain secara ...