Juru Rawat. Jurnal Update Keperawatan
Vol 2, No 1 (2022): Juni 2022

PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN DENGAN MEDIA VIDEO TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG TABLET FE

Munayarokh Munayarokh (Unknown)
Tati Herawati (Unknown)
Ribkha Itha Idhayanti (Unknown)
Nuril Nikmawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Pendidikan kesehatan sangat penting terutama pada ibu hamil di masa kehamilan persalinan dan nifas. Pemahaman tentang pentingnya tablet fe sangat diperlukan, dampak kejadian karena kurangnya tablet Fe ialah anemi, menurunnya daya tahan tubuh, infeksi dan perdarahan. Pengetahuan  merupakan faktor yang sangat penting bagaimana seharusnya tablet fe  diminum sesuai anjuran yang benar. Promosi kesehatan yang dilakukan puskesmas dengan cara penyuluhan langsung tanpa menggunakan media audio visual (video).Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan dengan media video terhadap peningkatan pengetahuan ibu  hamil mengenai  tablet fe di Puskesmas Puring  Kabupaten KebumenPenelitian ini menggunakan penelitian pra eksperiment  dengan rancangan penelitian yang digunakan adalah one group pretest-postest design. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu hamil di Puskesmas Puring  sejumlah 767 ibu hamil.  Teknik sampling yang digunakan adalah proportionate stratified random sampling. Sampel pada penelitian ini sejumlah 88 ibu hamil. Hasil penelitian menunjukkan ada pengaruh pendidikan kesehatan melalui  media video terhadap peningkatan pengetahuan ibu hamil mengenai tablet Fe di Puskesmas Puring Kabupaten Kebumen tahun 2020 (p value 0,0001).Diharapkan kegiatan promosi kesehatan/penyuluhan kesehatan yang dilakukan kepada masyaraakat digunakan media video. Puskesmas meningkatkan kegiatan promosi kesehatan bekerja sama dengan linta sektoral yang lain (pihak kecamatan, dinas yang ada di kecamatan)  TP PKK maupun lembaga masyarakat (UKBM) yang lain.     Kata Kunci: video, pengetahuan ,ibu hamil, tablet Fe      

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JUK

Publisher

Subject

Nursing

Description

Juru Rawat. Jurnal Update Keperawatan ISSN 2809-5197 (Online) is a nursing journal covers all nursing area including basic research in nursing, nursing leadership and management, emergency and disaster nursing, criticale care nursing, medical-surgical nursing, mental health nursing, maternity ...