Jurnal Penelitian dan Pengembangan Sains dan Humaniora (JPPSH)
Vol. 6 No. 2 (2022): Juli

Pengaruh Good Corporate Governance Terhadap Kinerja Lembaga Perkreditan Desa di Kabupaten Gianyar

Ni Putu Arix Nirmala (Unknown)
Suci, Ni Made (Unknown)
Sinarwati, Kadek (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Aug 2022

Abstract

Terdapat 270 LPD yang ada di Kabupaten Gianyar, sedangkan dari jumlah tersebut terdapat 17 LPD yang tidak beroperasi. Penyebab dari LPD karena pengelolaan yang tidak baik sehingga mengalami kebangkrutan dan mengalami krisis kepercayaan. Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh Good Corporate Governance terhadap kinerja Lembaga Perkreditan Desa (LPD) di Kabupaten Gianyar tahun 2022 dilihat dari prinsip transparansi, akuntabilitas, responsibilitas, independensi serta kewajaran. Penelitian ini mempergunakan pendekatan kuantitatif yang bersifat asosiatif. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner. Populasi adalah nasabah dan karyawan LPD di Kabupaten Gianyar. Sampel dihitung dengan menggunakan rumus Slovin. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dan sebelumnya dilakukan pengujian instrumen dan uji asumsi klasik untuk keakurasian hasil analisis regresi dengan program SPSS version 26.0 for windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Good Corporate Governance secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja LPD. Transparansi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja LPD. Akuntabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja LPD. Responsibilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja LPD. Independensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja LPD. Kewajaran berpengaruh positif dan signifikan pada kinerja LPD di Kabupaten Gianyar.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JPPSH

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Penelitian dan Pengembangan Sains dan Humaniora (JPPSH) is a journal that uses a double-blind peer review model that can be accessed online. The purpose of JPPSH is to publish a journal containing quality articles that will be able to contribute thoughts from a theoretical and empirical ...