Berdasarkan hasil observasi survey awal di SMK 2 Kerinci pada kelas X TP dengan dua lokal fokus observasi dapat dilihat kecenderungan sikap ilmiah siswa dalam pembelajaran Teknik pembangunan pada kelas X TP1 ternyata sikap ilmiah siswa termasuk dalam kategori Baik dimana sikap ilmiah yang paling menonjol adalah rasa ingin tahu. Fokus observasi yang kedua adalah kelas X TP2 dapat dilihat kecenderungan sikap ilmiah siswa dalam pembelajaran teknik pembangunan juga termasuk dalam kategori Baik dengan dimana sikap ilmiah yang paling menonjol adalah rasa ingin tahu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh model pembelajaran berbasis proyek (Project based learning) pada materi teknik gambar bangunan terhadap hasil belajar teknik pembangunan siswa SMK kelas X. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan quasi eksperimen. Adapun desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah One Group Pretest Post Test. Berdasarkan preetest dan posttes yang penulis lakukan diperoleh nilai rata-rata hasil belajar teknik pembangunan siswa masing-masing 69,60 dan 76,76. Nilai rata-rata postest lebih tinggi dibandingkan nilai rata-rata hasil belajar preetest siswa. Selanjutnya berdasarkan analisis data yang menggunakan uji-t diperoleh nilai signifikansi (p-value) < atau dengan kata lain 0,009 < 0,05 artinya H1 diterima atau dengan kata lain Terdapat pengaruh model pembelajaran Berbasis Proyek (Project Based Learning) pada materi suhu dan kalor terhadap hasil belajar teknik pembangunan siswa kelas X TP SMK Negeri 2 Kerinci
Copyrights © 2019