Care : Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan
Vol 10, No 2 (2022): EDITION JULY 2022

METODE KONSULTASI ONLINE (KONLINE) TERHADAP PENGETAHUAN AKSEPTOR KB PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI KABUPATEN LAMONGAN

Sulistiyowati, Sulistiyowati (Unknown)
Amalia, Amirul (Unknown)
Irawan, Dwi Dianita (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Jul 2022

Abstract

Penyebaran pandemi COVID-19 berpengaruh dalam sendi kehidupan salah satunya pelayanan program Keluarga Berencana (KB), yang disebabkan karena masyarakat tidak berani keluar dengan adanya himbauan tetap di rumah, alat kontrasepsi terbatas dan pelatihan bagi provider berhenti. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh konsultasi online terhadap pengetahuan akseptor KB pada masa pandemi COVID-19 di Kabupaten Lamongan. Desain penelitian adalah  Pre Experiment dengan pendekatan Pre Post Test Design. Sampel dalam penelitian ini adalah Akseptor KB di Kabupaten Lamongan sejumlah 45 responden dengan menggunakan teknik Simple Random Sampling. Data dianalisis menggunakan uji wilcoxon. Hasil penelitian adalah  ada pengaruh Konsultasi Online Terhadap Pengetahuan akseptor KB dengan p value 0,000. Melihat hasil diatas maka perlu adanya rekomendasi konsultasi online kepada akseptor KB agar target kunjungan tercapai dan tidak terjadi baby boom.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

care

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Care : Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan ISSN 2527-8487(online), ISSN 2089-4503(cetak), adalah jurnal peer-review yang menerbitkan artikel tentang praktik, teori, dan penelitian di semua bidang kesehatan dan keperawatan.Scope jurnal terdiri dari keperawatan,kesehatan,kesehatan ...