Penelitian ini menggunakan sampel penelitian pada perusahaan yang terdaftar di indeks LQ45 pada periode tahun 2015 sampai dengan 2019. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh Current Ratio, Earning Per Share dan Debt Equity Ratio terhadap Harga Saham pada Perusahaan yang terdaftar dalam indeks LQ45 periode tahun 2015 sampai dengan 2019. Dengan menggunakan metode Purposive Sampling, hasil penelitian menunjukan. Terdapat pengaruh secara parsial pada variabel Earning per Share terhadap Harga Saham. Namun secara simultan berpengaruh terhadap Current Ratio, Earning per Share dan Debt Equity Ratio terhadap Harga Saham. Kata Kunci : Current Ratio, Earning per Share, Debt Equity Ratio dan Harga Saham.
Copyrights © 2022