Natural Science Education Research (NSER)
Vol 4, No 1 (2021): Natural Science Education Research

PROFIL LITERASI SAINS ASPEK KOMPETENSI SISWA PONDOK PESANTREN DI MASA PANDEMI DENGAN MENGGUNAKAN PENILAIAN BERBASIS DIGITAL

Irsad Rosidi (Program Studi Pendidikan IPA, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Trunojoyo Madura, Bangkalan, 69162, Indonesia)



Article Info

Publish Date
12 Aug 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil literasi sains aspek kompetensi pada siswa di prondok pesantren. Sampel penelitian terdiri dari 106 siswa kelas 8 yang diambil secara acak. Pengambilan sampel dilakukan di Gresik dan Lamongan. Pengambilan data dilakukan dengan tes literasi sains aspek kompetensi dengan emnggunakan tes pilihan ganda sebanyak 15 butir soal. Soal disusun dalam tes berbasis digital yang diberikan pada waktu yang bersamaan. Teknik analis data menggunakan analisis deskriptif.  Bedasarkan hasil analisis data didapatkan bahwa literasi sains aspek kompetensi pada siswa di pondok pesantern kategori rendah dengan rata-rata nilai yang diperoleh 32,7044. Profil literasi sains siswa aspek kompetensi pada kategori tinggi sebanyak 2 siswa, pada kategori cukup sebanyak 18 siswa, kategori rendah sebanyak 61 siswa dan kategori sangat rendah sebanyak 25 siswa. Hal tersebut menunjukkan bahwa perlunya memberikan pembelajaran pada siswa di pondok pesantran terkait literasi sains serta mengajarkan keterampilan berpikir tingkat tinggi.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

nser

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education Physics

Description

Natural Science Education Research atau NSER adalah sarana publikasi ilmiah yang dikelola oleh Program Studi Pendidikan IPA, Universitas Trunojoyo Madura. Publikasi yang meliputi artikel ilmiah hasil dari penelitian. NSER tebit 3 kali dalam satu tahun yang meliputi: 1) NSER Jorrnal yang terbit pada ...