JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 6 No. 2 (2022): Agustus 2022

Analisis Kompetensi Kepribadian dan Sosial Guru pada Pembelajaran IPS Kelas VI MI Mathlaul Anwar Cibitung Tengah Tenjolaya Kabupaten Bogor

Syifa Rahmatunisa (Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Agama Islam, Universitas Ibn Khaldun Bogor)
Muhammad Fahri (Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Agama Islam, Universitas Ibn Khaldun Bogor)
M. Kholil Nawawi (Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Agama Islam, Universitas Ibn Khaldun Bogor)



Article Info

Publish Date
29 Jul 2022

Abstract

Penelitian ini mengenai analisis kompetensi kepribadian dan sosial guru, yang bertunuan untuk mengetahui kompetensi kepdibadian dan sosial guru pada pembelajaran IPS di kelas VI MI Mathlaul Anwar Cibitung Tengah Tenjolaya Bogor. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan metode deskriptif. Penggunaan Teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Narasumber dan informan penelitian ini adalah kepala sekolah, siswa, guru IPS dan guru IPS kelas VI. Analisis data dilakukan dengan mengumpulkan data, menyajikan dan menarik kesimpulan. Sedangkan Teknik keabsahan data yang penulis gunakan adalah Teknik triangulasi yaitu triangulasi sumber dan triangulasi Teknik. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kompetensi kepribadian dan sosial guru pada pembelajaran IPS kelas VI di MI Mathlaul anwar Cibitung Tengah sudah termasuk kedalam kategori cukup baik. Dari data yang diperoleh bahwasanya Kompetensi kepribadian dan sosial guru IPS kelas VI sudah memenuhi indikatornya. Upaya yang dilakukan sekolah untuk meningkatkan kompetensi personal dan kompetensi sosial adalah dengan cara pembinaan melalui kegiatan rapat atau pertemuan rutin silaturahmi guru. Dan dengan mengikut sertakan guru dalam kegiatan Musyawarah Guru Mata Pelajaran MGMP. Kesadaran diri pada setiap guru harus didukung penuh oleh sekolah dengan memfasilitasi berbagai kegiatan untuk menambah dan mengembangkan ilmunya sehingga tercipta inovasi -inovasi Pendidikan

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...