Nusantara of Engineering (NOE)
Vol 4 No 1 (2021): Volume 4 No 1 Tahun 2021

Rancang Bangun Mesin Penyemprot Cat Dinding Menggunakan Dinamo DC

Adisty Maulina Putri (Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Nusantara PGRI Kediri)
Hermin Istiasih (Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Nusantara PGRI Kediri)
Rachmad Santoso (Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Nusantara PGRI Kediri)



Article Info

Publish Date
28 Apr 2021

Abstract

Pada saat ini, mayoritas pekerja bangunan masih menggunakan kuas dalam melakukan proses pengecatan sehingga hasil yang didapatkan kurang maksimal dan memerlukan waktu yang relatif lama. Sehingga dibutuhkan alat yang dapat membantu para pekerja dalam melakukan proses pengecatan dengan pengoperasian dan perawatan yang mudah. Penelitian ini berisikan tentang perancangan alat dengan desain alat dan performa alat sebagai parameternya. Pada proses pengumpulan data, peneliti menggunakan observasi dan kuisioner untuk mengetahui perbandingan alat dan tanggapan pengguna. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk untuk mendesain alat penyemprot cat dinding yang efektif dan efisien serta harga yang terjangkau. Berdasarkan hasil penelitian ini menghasilkan alat penyemprot cat dinding menggunakan dinamo dc yang disertai dengan beberapa fitur tambahan sehingga dapat mempermudah dalam proses pengecatan dan meminimalisir terjadinya gangguan tulang belakang. Secara umum, tanggapan pengguna dengan adanya alat penyemprot cat dinding menggunakan dinamo dc ini adalah positif. Akan tetapi juga perlu dilakukan penelitian lebih lanjut mengenai desain dan bahan untuk mendapatkan alat penyemprot yang lebih fleksibel

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

noe

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

This journal discusses the latest trends in computer science that fields information systems, data mining, software engineering, computer networks, artificial intelligence, geographic Information system, Decision support system, multimedia, and others relevant to computer science, information ...