Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan modul mengidentifikasi unsur drama berbasis kearifan lokal. Metode penelitian pengembangan dengan model pengembangan Dick & Carey digunakan untuk melakukan penilaian terhadap modul mengidentifikasi unsur drama berbasis kearifan lokal. Populasi dan sampel atau subyek penelitian adalah siswa-siswa SMK Negeri 2 Musi Rawas, tepatnya kelas XI RPL IV. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara dan angket. Sedangkan teknik analisis data adalah uji kevalidan dan uji kepraktisan. Hasil penelitian membuktikan bahwa modul mengidentifikasi unsur drama berbasis kearifan lokal tergolong valid dan praktis dengan angka persentase kevalidan berjumlah 78,3% dan persentase kepraktisan berjumlah 72,88%. Simpulan dari penelitian ini adalah modul mengidentifikasi unsur drama berbasis kearifan lokal dapat dijadikan sebagai salah satu sumber belajar yang dapat digunakan dalam mengindentifikasi unsur drama.
Copyrights © 2021