Inobis: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia
Vol. 6 No. 1 (2022): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2022

Peran Green Advertising terhadap Citra Merek dan Dampaknya pada Keputusan Pembelian

Anni Rahimah (Universitas Brawijaya)
Rayhad Tanzil (Universitas Brawijaya)
Mukhibatul Hikmah (Universitas Brawijaya)



Article Info

Publish Date
15 Nov 2022

Abstract

Permasalahan sampah menjadikan masyarakat termasuk pelaku usaha semakin sadar pentingnya menjaga kelestarian lingkungan dan menawarkan berbagai program ramah lingkungan kepada pelanggannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan pengaruh green advertising terhadap citra merek dan dampaknya terhadap keputusan pembelian. Jenis penelitian yang digunakan adalah explanatory research dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Sampel yang digunakan adalah konsumen Kedai Bata Kopi yang berjumlah 116 responden dengan teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa green advertising memiliki pengaruh yang signifikan terhadap citra merek, sementara citra merek juga memiliki pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian, dan green advertising berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa green advertising dinilai efektif dalam membangun citra merek serta mempengaruhi keputusan pembelian. Originalitas dari penelitian ini terletak pada studi kasusnya, yakni Kedai Kopi Bata yang berhasil mempengaruhi keputusan pembelian konsumennya melalui kampanye “Daur Baur”.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jurnal-inobis

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia (INOBIS), diterbitkan oleh Pengurus Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia, secara berkala empat kali dalam setahun. Jurnal INOBIS bertujuan untuk menyebar luaskan hasil penelitian di bidang manajemen dan bisnis kepada para akademisi, praktisi, ...