Ketersediaan energi dari tahun ke tahun mengalami penurunan. Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat khususnya terkait dengan energi terbarukan pada lampu Penerangan Jalan. Metode yang digunakan berupa sosialisasi materi dan praktik menginstal Lampu Jalan dengan Sel Surya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa warga yang mengikuti dapat memahami tentang energi terbarukan dan juga dapat mempraktekan pemasangan PJU bertenaga surya. Kegiatan ini juga menciptakan hubungan langsung yang baik antara kampus dan anggota masyarakat. Program PKM dilaksanakan selain untuk menjalin silaturahmi langsung antara kampus dengan masyarakat serta memberikan kontribusi kepada pemerintah daerah dalam pembangunan dan kemajuan desa.
Copyrights © 2022