Guru seharusnya memiliki kemampuan mengajar drama, karena guru penerus ilmu pengetahuan kepada murid-murid.Fungsi guru sebagai pewaris ilmu nampaknya akan lebih bermanfaat apabila keterampilan bermain drama ditulas kepada siswanya. Permasalahan klasik yang dihadapi guru yaitu kurang mampunya guru membing siswa bermain drama. Keadaan ini disebabkan guru-guru selama ini kurang mendapat pelatihan dalam mengajar drama. Tanpa ada pendalaman pengetahuan dan pelatihan tersebut sangat kecil kemungkinan guru dapat memenuhi target yang ditentukan kurikulum. Guna memenuhi kebutuhan meningkatkan kemampuan guru-guru SMAN Kuala Tungkal, maka target luaran aspek manajemen yang akan dihasilkan dalam program yaitu memberikan pelatihan kepada guru-guru SMA yang meliputi pelatihan: 1) teknik menetapkan tujuan pembelajaran drama, 2) teknik mengembangkan materi pembelajaran drama, 3) teknik menentukan metode pembelajaran drama, 4) teknik menentukan media pembelajaran drama, 5) teknik meevaluasi pembelajaran drama. Selain itu, luaran yang dihasilkan guru-guru adalah publikasi artikel ilmiah pada jurnal ilmiah terakreditasi.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2020