Penelitian kuantitatif ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara perilaku konsumsi minuman alkohol dengan perilaku agresif pada mahasiswa asal X yang kuliah di Salatiga. Instrumen penelitian menggunakan The Alcohol Use Disorders Identification Test (AUDIT) dan “The Aggression Questionnaire” yang telah memenuhi syarat reliabilitas yang baik. Teknik pengambilan data yang digunakan adalah teknik purposive sampling dengan jumlah partisipan sebanyak 44 mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan positif yang signifikan antara perilaku konsumsi minuman alkohol dengan perilaku agresif, yang bermakna makin tinggi perilaku konsumsi minuman alkohol maka makin tinggi perilaku agresif, dan sebaliknya. Sebanyak 17 mahasiswa (38,6%) berada pada zona IV (bermasalah) dalam perilaku konsumsi minuman alkohol. Hasil ini dapat dipakai sebagai dasar untuk melakukan upaya pencegahan konsumsi minuman alkohol.
Copyrights © 2021