Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui saluran, fungsi pemasaran, margin dan efisiensi pemasaran jagung di Desa Dasin Kecamatan Tambakboyo Kabupaten Tuban Jawa Timur. Penentuan daerah penelitian ditetapkan secara purposive sampling (sengaja). Metode yang digunakan adalah snow ball sampling dimana dalam menelusuri lembaga pemasaran dan saluran pemasaran yang terbentuk berdasarkan informasi dari petani produsen yang ditemui secara acak dengan jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 5 petani jagung di daerah penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa saluran tataniaga jagung di daerah penelitian adalah saluran Petani-Kelompok Lumbung “Gemah Ripah”-Pedagang Pengumpul-Pedagang Pengecer-Konsumen. Margin pemasaran sebesar Rp. 3000 perkg, dengan distribusi total nilaishare keuntungan lembaga pemasaran jagung adalah sebesar 73,32 %dan nilai share biaya pemasaran jagung sebesar 26,68 %. Hal ini berarti share margin yang diterima oleh petani masih lebih tinggi dibandingkan share margin yang diterima oleh pedagang.Hasil perhitungan efisiensi pemasaran dapat diketahui bahwa Ep sebesar 19 %. Nilai ini menunjukkan bahwa saluran pemasaran sudah efisien.
Copyrights © 2022