GERVASI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Vol 6, No 3 (2022): GERVASI: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Workshop Pengelolaan Sampah Domestik Sebagai Upaya Mewujudkan Lingkungan Minim Sampah

Sriwahjuningsih Sriwahjuningsih (Unknown)
Rifaatul Muthmainnah (Institut Pendidikan Indonesia Garut)
Diah Ika Putri (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2022

Abstract

Sampah adalah segala sesuatu yang tidak lagi memiliki kegunaan atau manfaat dan perlu dibuang. Sampah yang dihasilkan sebagai bagian dari aktivitas manusia telah merugikan lingkungan. Data menunjukkan bahwa sampah di tempat pembuangan akhir (TPA) sebagian besar berasal dari sampah domestik. Pengelolaan sampah domestik sangat efektif jika dilaksanakan sebelum masuk ke TPA. Oleh karena itu, diperlukan kegiatan pengabdian tentang pengelolaan sampah domestik yang bertujuan untuk mewujudkan lingkungan minim sampah. Pengelolaan sampah dilakukan dengan menerapkan prinsip 3-ah (cegah, pilah, olah). Peserta pengabdian adalah wali murid Sekolah Dasar Kreospora Ecoschool dan masyarakat yang tinggal di sekitarnya. Pengabdian dilakukan dengan tujuan untuk mengedukasi dan menginisiasikan gerakan minim sampah. Pengabdian dilaksanakan melalui metode ceramah dan responsi. Peserta mendapatkan edukasi melalui Zoom Meeting kemudian setelahnya diberi penugasan (responsi) melalui WhatsApp Group untuk mendampingi praktik pengelolaan sampah domestik. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner skala Likert. Hasil pengabdian ini menunjukkan bahwa terdapat peningkatan pengetahuan peserta mengenai pentingnya dan cara mengelola sampah domestik serta peserta dapat mengaplikasikan prinsip 3-ah (cegah, pilah, olah) tersebut.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

gervasi

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Publikasi ilmiah pengabdian kepada masyarakat dengan cakupan bidang: sosial-humaniora (kependidikan dan serumpunnya); MIPA dan teknologi (kependidikan dan serumpunnya); bahasa dan sastra (kependidikan dan serumpunnya); olahraga dan kesehatan (kependidikan dan serumpunnya); serta bidang-bidang yang ...