Enggang: Jurnal Pendidikan, Bahasa, Sastra, Seni, dan Budaya
Vol. 3 No. 1 (2022): Desember : Jurnal Pendidikan, Bahasa, Sastra, Seni, dan Budaya

KRITIK SOSIAL DAN NILAI MORAL INDIVIDU TOKOH UTAMA DALAM NOVEL LAUT BERCERITA KARYA LEILA S. CHUDORI

Navira Surya Andani (Unknown)
Resdianto Permata Raharjo (Unknown)
Titik Indarti (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Dec 2022

Abstract

Kritik sosial dan nilai-nilai moral selalu tertuang dalam suatu karya sastra karena merupakan cerminan dari realitas sosial di masyarakat. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui bentuk-bentuk kritik sosial dan nilai moral individu yang dapat diteladani dalam novel Laut Bercerita karya Leila S. Chudori. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data simak dan catat. Dari penelitian ini dapat ditemukan perwujudan kritik sosial yang berupa 1) Pihak berwajib dan penguasa tidak mampu melindungi rakyat kecil, 2) masyarakat yang malas berbenah diri, 3) penindasan untuk mendapatkan informasi, 4) penyelewengan hegemoni dan ideologi pemerintahan, 5) pergerakan radikalisme mahasiswa, 6) tindakan sewenang-wenang kepada petani dan empat nilai moral individu yang diantaranya 1) pantang menyerah, 2) suka membantu, 3) kesetiaan, dan 4) rela berkorban. Kesimpulan yang didapatkan yaitu masih banyak ketimpangan sosial yang terjadi di dalam masyarakat oleh karena itu, pengarang mewadahi kritik sosial dan nilai-nilai moral melalui karya sastra agar pembaca senantiasa peka terhadap konflik-konflik yang terjadi di lingkungan sosial.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

enggang

Publisher

Subject

Arts Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

FOCUS AND SCOPE Enggang adalah jurnal pendidikan, bahasa, sastra, seni, dan budaya. Enggang dipilih sebagai nama jurnal ini karena kehidupan masyarakat Kalimantan Tengah tidak jauh dari alam, termasuk kedekatannya pada burung yang bernama enggang. Burung enggang merupakan simbol kebesaran dan ...