Kepala sekolah mempunyai kewenangan fungsional untuk melakukan supervisi/pengawasan kepada para guru yang berada dibawah pimpinannya. Fungsi kepala sekolah dalam maningkatkan kinerja guru sangat diharapkan agar para guru dalam mengajar lebih cakap,terarah dan professional, sehingga lebih mudahdalam menangkap, mencerna dan kemudian merealisasikan dalam tugas sehari-hari. Gurumerupakan figur sentral dalam penyelenggaraan pendidikan, karena guru adalah sosok yangsangat diperlukan untuk memacu keberhasilanpeserta didiknya.Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: Bagaimana fungsi kepala sekolah di SMPI Ainul Ulum Parit Seribut Kecamatan Sungai Ambawang? Bagaimana pengaruh interaksi sosial kepala sekolah terhadapguru dan apa saja pengaruh fungsi kepala sekolah terhadap peningkatan kinerja guru. Berdasarkan rumusan masalah diatas maka adapun tujuan yang berhak dicapai dalam penelitian ini adalah:Untuk mengetahuifungsi kepala sekolah di SMPI Ainul Ulum Parit Seribut Kecamatan Sungai Ambawang Untuk mengetahuiPengaruh Interaksi Sosial kepala sekolah terhadap kinerja guru dan untuk mengetahuisejauh mana pengaruh fungsi kepala sekolah terhadap peningkatan kinerja guru disekolah tersebut Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat sebagai berikut: 1). Manfaat TeoritisPenelitian ini bisa memperkaya wacana keilmuan atau pengembangan ilmu pengetahuan, khususnya tentang pengaruh interaksi sosial kepala sekolah dan guru yang dapat dimanfaatkan oleh berbagai pihak yang bertugas dan pengabdiannya berhubungan dengan dunia pendidikan. 2). Manfaat Praktis Sebagai bahan masukan bagi kepala sekolah untuk tugasnya sebagai administrator dalam upaya pelaksanaannya Sebagai bahan masukan bagi pengelola administrasi guru dapat menjalankan fungsinya sebagai pelaksanaan administrator sekolah dengan baik Sebagai bahan perbandingan bagi peneliti lain yang ingin mengadakan penelitian pada judul diatas dilokasi yang lain Sebagai bahan informasi untuk menambah wawasan peneliti dan para pembaca khususnya terhadap pengaruh interaksi sosial kepala sekolah dan guru di lingkungan sekolah.
Copyrights © 2022