Sasando : Jurnal Bahasa, Sastra Indonesia, dan Pengajarannya
Vol 5 No 2 (2022): SASANDO VOL 5 NO 2 OKTOBER 2022

ABREVIASI DALAM NOVEL HUJAN BULAN JUNI KARYA SAPARDI DJOKO DAMONO DAN IMPLIKASINYA DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SMA

Intan Puspita Sari (Unknown)
Tri Mulyono (Unknown)
Wahyu Asriyani (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Dec 2022

Abstract

Kata kunci: abreviasi, novel Hujan Bulan Juni, implikasi pembelajaran di SMA Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan jenis dan proses pembentukan abreviasi dalam novel Hujan Bulan Juni karya Sapardi Djoko Damono dan mendeskripsikan implikasi hasil penelitian dalam pembelajaran Bahasa Indonesia di SMA. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Sumber data dalam penelitian ini berasal dari novel Hujan Bulan Juni karya Sapardi Djoko Damono. Wujud data dalam penelitian ini berupa kalimat yang di dalamnya terindikasi mengandung kata yang merupakan jenis dari abreviasi. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknik simak bebas libat cakap dan teknik catat. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode agih dan metode padan. Teknik hasil analisis data yang digunakan yaitu metode informal. Data yang ditemukan dalam penelitian ini yaitu sebanyak 41 data. Jenis abreviasi yang banyak digunakan dalam novel Hujan Bulan Juni karya Sapardi Djoko Damono yaitu jenis singkatan dengan 21 data, jenis penggalan 11 data, jenis akronim 8 data, dan jenis lambang huruf hanya ditemukan 1 data, sedangkan jenis kontraksi tidak ditemukan dalam penelitian ini. Hasil peneltian ini dapat diimplikasikan dalam pembelajaran Bahasa Indonesia di SMA kelas XII semester ganjil dengan materi yang diajarkan yaitu KD 3.2 mengidentifikasi unsur kebahasaan surat lamaran pekerjaan dan KD 4.2 menyusun surat lamaran pekerjaan dengan memerhatikan isi, sistematika, dan kebahasaan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

sasando

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal Bahasa, Sastra Indonesia, dan Pengajarannya merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Pancasakti Tegal kemudian dikelola oleh Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia FKIP Pancasakti Tegal. Jurnal ini memuat ragam artikel ilmiah yang ...