J-PiMat : Jurnal Pendidikan Matematika
Vol 4, No 2 (2022): J-PiMat

ANALISIS KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS DITINJAU DARI MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATERI HIMPUNAN KELAS VII

Puspawati Puspawati (STKIP Singkawang)
Rosmaiyadi Rosmaiyadi (STKIP Singkawang)
Buyung Buyung (STKIP Singkawang)



Article Info

Publish Date
08 Dec 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan komunikasi matematis siswa ditinjau dari motivasi belajar serta mengetahui faktor yang mempengaruhi kesalahan siswa dalam menyelesaikan masalah kemampuan komunikasi matematis pada materi Himpunan kelas VII Mts Negeri 1 Singkawang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah 26 siswa di kelas VII A Mts Negeri 1 Singkawang. Pengambilan data menggunakan instrumen berupa tes kemampuan komunikasi matematis berbentuk tes uraian (essay) yang disesuaikan dengan komponen kemampuan komunikasi matematis dan lembar angket motivasi belajar. Teknik analisis data yang digunakan adalah penskoran, pendeskripsian data, dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) kemampuan komunikasi matematis siswa yang memiliki motivasi belajar tinggi pada materi Himpunan secara keseluruhan berada pada kategori kemampuan komunikasi matematis tinggi. Kemampuan komunikasi matematis siswa yang memiliki motivasi belajar sedang pada materi Himpunan berada pada kategori kemampuan komunikasi matematis sedang. Dan kemampuan komunikasi matematis siswa yang memiliki motivasi belajar rendah pada materi Himpunan secara keseluruhan berada pada kategori kemampuan komunikasi matematis rendah. 2) Faktor yang mempengaruhi kesalahan siswa bermotivasi tingi,sedang dan rendah sama dalam menyelesaikan soal kemampuan komunikasi matematis ditinjau dari motivasi belajar yaitu faktor internal dan fisiologis.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpimat

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Journal of Mathematics Education (J-PiMat) (e-ISSN: 2684-7981) is a scientific journal that publishes scientific articles from research, literature studies, ideas, theoretical applications, critical analysis studies, and class action studies in the science of Mathematics Education. J-PiMat publishes ...