Jurnal PAUD: Kajian Teori dan Praktik Pendidikan Anak Usia Dini
Vol 4, No 2 (2022)

PENGEMBANGAN DESAIN PEMBELAJARAN BERSAMA ORANG TUA PADA TEMA ALAT KOMUNIKASI BERORIENTASI PRODUK BERNILAI KEARIFAN LOKAL DALAM KONTEKS MERDEKA BELAJAR DI RUMAH

MUNTAZA Nur Aini (Universitas Negeri Malang)



Article Info

Publish Date
09 Mar 2022

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menghasilkan desain pembelajaran yang valid, praktis dan efektif  ketika diterapkan dalam pelaksanaan pembelajaran di rumah saat pandemi. Kevalidan desain pembelajaran yang layak oleh ahli, kepraktisan desain pembelajaran menurut pengguna guru dan orang tua serta keefektifan yang didapat dari hasil implementasi peserta didik. Pengembangan desain pembelajaran yang digunakan yaitu model ADDIE  melalui 5 tahap : Analyze (analisis), Design (perencanaan), Develop (pengembangan), Implementation (penerapan), Evaluate (evaluasi). Hasil yang ditunjukkan dari analisis pengembangan produk memiliki pencapaian kevalidan ahli materi RPPH sebesar 91%, materi LKPD 90% dan 82% untuk ahli media. Dari segi kepraktisan pengguna guru sebesar 84%, kepraktisan pengguna orang tua pada uji coba skala terbatas sebesar 87,5%, kepraktisan pengguna orang tua pada uji coba skala besar 89,5%, serta keefektifan peserta didik pada uji coba skala terbatas sebesar 83,3% dan uji coba skala besar 83,61%. Berdasarkan dari presentase tersebut dapat disimpulkan bahwa desain pembelajaran yang digunakan saat pembelajaran pandemi sangat valid dari segi kevalidan, kepraktisan dan keefektifan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpaud

Publisher

Subject

Education Other

Description

Jurnal PAUD: Kajian Teori dan Praktik Pendidikan Anak Usia Dini content research article and/or critical-analytical study in early childhood education field. The purpose of this journal are to explore, to develop, and to explain knowledge about child education, development of children, problems and ...