Tujuan utama CTL (Contextual Teaching Learning) adalah membantu para siswa dengan cara yang tepat untuk mengaitkan makna pada pelajaran-pelajaran akademik mereka. CTL membuat siswa mampu menghubungkan isi dari subjek-subjek akademik dengan konteks kehidupan keseharian mereka untuk menemukan makna. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh peningkatan pembelajaran CTL pada peserta didik kelas X program keahlian teknologi pengolahan hasil pertanian pada standart kompetensi dasar pengolahan dan pengawetan bahan hasil pertanian di SMK Negeri 1 Tulungagung. Analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisa data kualitatif yang diperoleh dari hasil praktik. Hasil praktik diperoleh nilai ketuntasan siklus I 69.23% dan siklus II 92.31%. Hasil penerapan pembelajaran CTL mengalami peningkatan nilai dari siklus I ke siklus II. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan dengan pembelajaran CTL dapat meningkatan kemampuan peserta didik kelas X program keahlian teknologi pengolahan hasil pertanian pada standart kompetensi dasar pengolahan dan pengawetan bahan hasil pertanian di SMK Negeri 1 Tulungagung.
Copyrights © 2021