PROFESI (Profesional Islam): Media Publikasi Penelitian
Vol. 20 No. 1 (2022): Jurnal PROFESI (Profesional Islam): Media Publikasi Penelitian

Hubungan Asupan Protein Dan Vitamin C Dengan Kadar Hemoglobin Remaja Putri Di Desa Donohudan Kabupaten Boyolali

Pertiwi Dyah Kusudaryati, Dewi (Unknown)
Marfuah, Dewi (Unknown)
Andriyani, Puput (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Sep 2022

Abstract

Latar Belakang : Kekurangan zat besi menyebabkan kadar hemoglobin di dalam darah lebih rendah. Protein berperan penting dalam transportasi zat besi sedangkan vitamin C membantu penyerapan zat besi. Tujuan : Mengetahui hubungan asupan protein dan vitamin C pada remaja putri di Desa Donohudan Kabupaten Boyolali. Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan metode observasional analitik dengan pendekatan cross sectional.. Sampel diambil secara purposive sampling dan didapatkan 36 sampel. Kadar hemoglobin diperoleh dengan pengambilan darah sedangkan asupan protein dan vitamin C diperoleh dengan wawancara menggunakan formulir food recall 24 jam. Data kemudian dianalisis menggunakan uji Pearson Product Moment. Hasil : Penelitian menunjukkan rerata asupan protein, asupan vitamin C dan kadar hemoglobin secara berturut-turut 45,1±7,31 g, 50,4±17,23 mg, dan 12,3±0,33 g/dl. Uji hubungan asupan protein dengan kadar hemoglobin (p=0,709) dan uji hubungan asupan vitamin C dengan kadar hemoglobin (p=0,025). Kesimpulan : Tidak ada hubungan asupan protein dengan kadar hemoglobin tetapi ada hubungan asupan vitamin C dengan kadar hemoglobin.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

profesi

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Berisi tulisan ilmiah, menerima artikel yang relevan dalam bidang kesehatan meliputi kedokteran, keperawatan, kebidanan, gizi, kesehatan masyarakat, fisioterapi, anestesiologi, elektromedis dan ...