Golden Childhood Education Journal (GCEJ)
Vol 3 No 2 (2022): Vol. 3 No. 2 Tahun 2022

PENGEMBANGAN MEDIA MAGICTUBE DALAM UPAYA MENSTIMULASI PERKEMBANGAN BAHASA ANAK USIA DINI

Nurhayati, Siti (Unknown)
Jaya, Allan Firman (Unknown)
Nugrahani, Risma (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2022

Abstract

Pengembangan media Magictube dimaksudkan untuk dapat menstimulasi kemampuan mengenalkan angka anak usia 3–4 tahun. Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan dengan langkah-langkah pengembangan yang digunakan pada penelitian ini mengacu pada tahap (R & D) dengan model Borg dan Gall sebagai berikut : 1. pencarian dan pengumpulan data, 2. Perencanaan, 3. mengembangkan bentuk produk awal, 4. uji coba lapangan awal, 5. revisi hasil uji coba lapangan awal, 6. uji coba lapangan utama, 7. revisi produk operasional, 8. uji coba lapangan operasional, 9. penyempurnaan produk akhir, 10. diseminasi dan implementasi. Karena sesuatu hal yang tidak memungkinkan dalam pelaksanaan penelitian ini, maka penelitian pengembangan ini hanya sampai pada validasi ahli saja. Instrumen yang dipakai guna pengumpulan data pada penelitian ini ialah Uji kelayakan untuk ahli materi dan juga ahli media. Uji kelayakkan ini berupa Angket. Angket, penilaian ini dipergunakan guna menunjukan adanya tingkat kevalidan ataupun kelayakan suatu instrumen. Teknik analisis data yang dilakukan pada penelitian ini ialah data kualitatif dan data kuantitatif.  Data kualitatif memperoleh penilaian yang berupa saran dari para ahli materi dan ahli media. Data uji validasi kuantitatif yaitu skor yang didapat dari kuesioner yang di isi oleh ahli materi dan ahli media. Hasil dari validasi produk yang dilakukan oleh ahli media adalah 75 % dengan kriteria kelayakan “Sangat Layak” Serta dari ahli materi yaitu 80% dengan kriteria kelayakan “Valid” sehingga media Magictube “Layak” untuk di gunakan dalam mengembangkan kemampuan mengenal angka pada anak usia 3 – 4 tahun.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

GCEJ

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Pendidikan Anak Usia Dini Pembelajaran Anak Usia Dini Parenting untuk Pendidikan Anak Usia Dini Perkembangan Anak Permasalahan Anak Usia Dini Lembaga Pengelola Pendidikan Anak Usia Dini Asesmen Perkembangan Anak Usia Dini Psikologi Perkembangan Anak Pemberdayaan Anak Strategi Pembelajaran Pendidikan ...