Sibatik Journal : Jurnal Ilmiah Bidang Sosial, Ekonomi, Budaya, Teknologi, Dan Pendidikan
Vol. 1 No. 9 (2022): August

PENGARUH PENDAPATAN ASLI DAERAH, DANA ALOKASI KHUSUS DAN SISA LEBIH PEMBIAYAAN ANGGARAN TERHADAP ALOKASI BELANJA MODAL PADA PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI SUMATERA SELATAN TAHUN ANGGARAN 2016-2020

Sayyid Al Habib Ahmad Nasution (Politeknik Negeri Sriwijaya)
Kiagus Zainal Arifin (Politeknik Negeri Sriwijaya)
Choiruddin Choiruddin (Politeknik Negeri Sriwijaya)



Article Info

Publish Date
29 Jul 2022

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pendapatan asli daerah, dana alokasi khusus, dan sisa pembiayaan anggaran terhadap belanja modal di kabupaten/kota di Sumatera Selatan. Data penelitian menggunakan data sekunder. Data penelitian berasal dari laporan realisasi APBD tiap kabupaten/kota di Sumatera Selatan tahun anggaran 2016-2020. Dengan menggunakan ukuran sampel hingga 17 kabupaten/kota, total 85 pengamatan dilakukan untuk laporan realisasi anggaran daerah untuk setiap kabupaten/kota di Sumatera Selatan. Menggunakan teknik analisis data regresi linier berganda software SPSS versi 26. Berdasarkan hasil analisis diketahui bahwa Pendapatan Asli Daerah berpengaruh positif dan signifikan terhadap Belanja Modal secara parsial, Dana Alokasi Khusus berpengaruh positif dan signifikan terhadap Belanja Modal secara parsial, namun Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran tidak berpengaruh dan signifikan secara parsial terhadap Alokasi Belanja Modal pemerintah Kabupaten/Kota di Provinsi Sumatera Selatan. Pendapatan Asli Daerah, Dana Alokasi Khusus dan Sisa Lebih Pembiayaan Aanggaran berpengaruh positif dan signifikan terhadap Belanja Modal secara simultan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

SIBATIK

Publisher

Subject

Arts Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

SIBATIK JOURNAL merupakan jurnal ilmiah populer bidang Sosial, Ekonomi, Budaya, Teknologi, dan Pendidikan yang terbit setiap bulan. SIBATIK JOURNAL menerima naskah hasil penelitian dan hasil kajian yang memunculkan gagasan-gagasan ilmiah dan aktual di bidang Sosial, Ekonomi, Budaya, Teknologi, dan ...