Lentera: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Vol 17 No 2 (2022)

Meningkatkan Hasil Belajar Pasca Covid-19 Materi Program Linear Melalui Model Pembelajaran Reciprocal Teaching Pada Kelas XI IPA 1 MAN 1 Banjarmasin

Aulia Hayati (Madrasah Aliyah Negeri 1 Banjarmasin)



Article Info

Publish Date
04 Oct 2022

Abstract

Kegiatan penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar Matematika siswa kelas XI Madrasah Aliyah Negeri 1 Banjarmasin pasca Pandemic Covid 19 yang secara khusus diambil adalah kemampun siswa dalam memahami Program Linear sebagai materi yang akan diteliti. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA 1 MAN 1 Banjarmasin Semester I Tahun Pelajaran 2021/2022 melalui Model Pembelajaran Reciprocal Teaching. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode tes (yaitu pre-test dan post-test pada setiap siklus), observasi, dan wawancara tidak terstruktur. Hasil validitas tes menunjukkan 10 butir soal untuk siklus I dan siklus II, semuanya valid. Sehingga jumlah butir yang terpakai untuk selanjutnya diujikan memiliki tingkat kesulitan yang sama. Dari Penelitian Tindakan Kelas (PTK) ini diperoleh hasil dalam bentuk peningkatan aktivitas siswa pada siklus I aktivitas siswa arata-rata adalah 60% meningkat pada siklus II menjadi 85,2%, dan nilai hasil belajar yang diukur dari nilai tes siswa siklus I rata-rata adalah 68,2 kemudian meningkat pada siklus II rata-rata nilai menjadi 74,5, dengan ketuntasan belajar di siklus I adalah 65,52 % dan pada siklus II menjadi 86,2%. Jadi dari hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar Matematika siswa kelas XI IPA 1 MAN 1 Banjamasin pada Materi Program Linear setelah menggunakan metode pembelajaran Reciprocal Teaching.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpl

Publisher

Subject

Arts Education Mathematics Other

Description

Lentera merupakan jurnal ilmiah pada bidang pendidikan dan ilmu-ilmu kependidikan yang diterbitkan oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3MP) STKIP PGRI ...