Jurnal Kedokteran Komunitas (Journal of Community Medicine)
Vol 10 No 2 (2022)

PENGARUH KECERDASAN LINGUISTIK DAN KECERDASAN LOGIKA MATEMATIKA TERHADAP PRESTASI AKADEMIK MAHASISWA

Alek Reza Muhammad (Unknown)
Amelia Daeng Pramono (Unknown)
Marindra Firmansyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Aug 2022

Abstract

ABSTRAKPendahuluan: Kecerdasan linguistik dan kecerdasan logika Matematika merupakan salah satu faktor pengaruh prestasi akademik mahasiswa. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kecerdasan linguistik dan kecerdasan logika Matematika terhadap prestasi akademik mahasiswa. Selain itu penelitian ini juga menjadi pertimbangan sebagai komponen tes masuk Fakultas Kedokteran Universitas Islam Malang.Metode: Penelitian ini menggunakan desain deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional yaitu melakukan pengumpulan dan analisa data secara kuantitatif dengan kuesioner dan Intellegence Stucture Test (IST) dan data sekunder dengan IP. Sampel penelitian ini adalah 172 mahasiswa Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran Universitas Islam Malang dianalisis menggunakan aplikasi SmartPLS.Hasil: Kecerdasan linguistik dan kecerdasan logika matematika memiliki nilai R Square 0,035 yang berarti memiliki pengaruh 3,5% kepada prestasi akademik. Hasil yang diperoleh pada kecerdasan linguistik, T statistik 2,282 dan path coefficients -0.225 yang menunjukkan hasil pengaruh negatif yang signifikan, sedangkan kecerdasan logika Matematika memiliki nilai T statistik 1,112 dan path coefficients 0,114 sehingga menunjukkan hubungan positif yang tidak signifikan terhadap pengaruh akademik.Simpulan: Kecerdasan linguistik memiliki hubungan negatif dan signifikan terhadap kecerdsan akademik dan kecerdasan logika matematika memiliki hubungan positif namun tidak signifikan terhadap prestasi akademik. Kata Kunci: kecerdasan linguistik; kecerdasan logika Matematika; prestasi akademik; dan mahasiswa fakultas kedokteran.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jkkfk

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Kedokteran Komunitas merupakan salah satu jenis jurnal akademik bidang kedokteran atau kesehatan di mana penulis mempublikasikan artikel ilmiah hasil penelitian maupun kajian. Artikel ilmiah ini juga mencangkup hasil-hasil penelitian terbaru dan tulisan ilmiah lainnya di bidang biomedis, ...