Daya Saing : Jurnal Ilmu Manajemen
Vol. 8 No. 3 (2022): Kinerja Organisasi, Pendidikan, dan Transformasi Manajemen di Era Disrupsi

ANALISIS STRATEGI PEMASARAN USAHA VILLA BUNGA NIRWANA MENGHADAPI PANDEMI COVID-19

Juli Nuryani, Ni Nyoman (Unknown)
Riska, Luh (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2022

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan pemasaran yang telah dilakukan oleh pengelola Villa Bunga Nirwana, kendala yang dihadapi dalam memasarkan usaha Villa dalam situasi pandemi Covid-19, dan solusi kendala dalam pemasaran usaha Villa di menghadapi pandemi Covid-19. Penelitian ini dilakukan di Villa Bunga Nirwana yang terletak di Banjar Dinas Carik Agung, Desa Lokapaksa, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng, Bali. Pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara dan dokumentasi. Informan yang dipilih dalam penelitian ini adalah pemilik Villa, staf pemasaran dan pengunjung Villa. Analisis data dilakukan dengan cara mereduksi data, menyajikan data dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Villa Bunga Nirwana telah menerapkan bauran pemasaran dalam strategi pemasarannya yaitu produk, harga, tempat, dan promosi, (2) kendala yang dihadapi Villa Bunga Nirwana dalam situasi pandemi Covid-19 yaitu tidak adanya tamu yang menginap di Villa. dan menyebabkan pendapatan Villa mengalami penurunan yang signifikan, dan (3) solusi yang dapat dilakukan dengan inovasi dan adaptasi untuk bertahan dalam situasi saat ini.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

dayasaing

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Other

Description

Jurnal Daya Saing (Online ISSN: 2541-4356 | Print ISSN : 2407-800X) published by Komunitas Manajemen Kompetitif. This journal published thrice in February, June and October. It contain the articles such as scientific papers (research and non-research), analytical studies, theoretical applications ...