Jurnal Kolaboratif Sains
Vol. 5 No. 11: NOVEMBER 2022

Strategi Pemasaran Jasa Pelayanan Kesehatan di UPTD Puskesmas Mamboro: Marketing Strategy for Health Service at UPTD Puskesmas Mamboro

Siti Nur Halimah (Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu)
Finta Amalinda (Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu)
Ayu Lestari (Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu)



Article Info

Publish Date
16 Nov 2022

Abstract

Bauran pemasaran merupakan salah satu strategi pemasaran untuk menyampaikan informasi secara luas, memperkenalkan suatu produk barang dan jasa. bauran pemasaran yang biasa digunakan adalah 6 P yaitu: Product, Price, Place, Promotion, People, dan Process. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana strategi pemasaran jasa pelayanan kesehatan di UPTD Puskesmas Mamboro. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi pemasaran jasa pelayanan kesehatan menggunakan bauran pemasaran (Marketing mix) di UPTD Puskesmas Mamboro. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa UPTD Puskesmas Mamboro dalam memasarkan produknya menerapkan strategi pemasaran jasa dengan mengembangkan bauran pemasaran atau marketing mix yang terdiri dari enam unsur yaitu produk, harga, tempat, promosi, orang, dan proses. Implikasi dari penelitian ini adalah pada umumnya dapat menjadi referensi dan memberikan sumbangan bagi perkembangan ilmu pengetahuan serta menjadi masukan bagi perusahaan yang mengimplementasikan suatu pemasaran jasa dalam merancang strategi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JKS

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Health Professions Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Other

Description

Jurnal Kolaboratif Sains merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Universitas Muhammadiyah Palu. Jurnal ini menerima artikel ilmiah dalam bentuk Hasil Penelitian, Laporan Penelitian, Literatur Review. Semua manuskrip yang dikirimkan adalah peer review oleh para ahli di bidang yang relevan. Tujuan dan ...