Tibanndaru : Jurnal Ilmu Perpustakaan dan Informasi
Vol 3, No 2 (2019): Tibanndaru: Jurnal Ilmu Perpustakaan dan Informasi

Layanan Opac Sebagai Media Penyedia Informasi yang Efisien di Perpustakaan IAIN Tulungagung

Nafisa Asma Nurul Aulia (IAIN Tulungagung)
Ilham Asnghari (IAIN Tulungagung)



Article Info

Publish Date
28 Dec 2019

Abstract

Layanan OPAC merupakan suatu layanan perpustakaan untuk memudahkan pemustaka mencari suatu informasi serta meminjam atau mengembalikan buku di perpustakaan. Akan tetapi, saat ini di perpustakaan IAIN Tulungagung dalam penerapan layanan OPAC masih kurang efisien. Sehingga dibutuhkan suatu metode lain untuk mempermudah pemustaka atau mahasiswa dalam mencari informasi yang dibutuhkan. Metode Boolean logic merupakan salah satu langkah yang dapat dilakukan untuk hal tersebut. Metode Boolean logic merupakan suatu metode penelusuran yang didukung oleh operator AND, OR, dan NOT. Berdasarkan hal ini, peneliti melakukan suatu penelitian mengenai “ Layanan OPAC Sebagai Media Penyedia Informasi Yang Efisien Di Perpustakaan IAIN Tulungagung”. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui tentang layanan OPAC di perpustakaan IAIN Tulungagung serta solusi yang dapat dilakukan agar dapat mencari informasi secara lebih efisien. Hasil dari penelitian ini adalah banyaknya mahasiswa yang masih merasa kurang puas dengan layanan OPAC yang ada di perpustakaan IAIN Tulungagung sehingga masih diperlukannya beberapa pembenahan terutama dalam layanan OPAC.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

Tibandaru

Publisher

Subject

Library & Information Science

Description

Tibanndaru: Jurnal Ilmu Perpustakaan dan Informasi is an academic journal that has been around since 2017. This journal then submitted an E-ISSN so that in 2018 it already has an electronic journal version that is still running today. Tibanndaru: Jurnal Ilmu Perpustakaan dan Informasi Journal opens ...