Abstrak. Program Kemitraan Komunitas (PKM) ini adalah Kelurahan Lalampanua Kecamatan Pamboang Kabupaten Majene Propinsi Sulawesi Selatan. Masalahnya adalah: mitra belum memiliki pengetahuan mengenai cara pengolahan roti goreng substitusi tempe untuk meningkatkan nilai jual., Metode yang digunakan adalah: ceramah, demonstrasi, diskusi, tanya jawab, dan mitra pendamping. Hasil yang dicapai adalah peningkatan pengetahuan mitra dalam pengolahan roti goreng substitusi tempe yang dimulai dari pengetahuan bahan, pengetahuan alat dan pengetahuan pembuatan roti goreng substitusi tempe. Kata Kunci: Pengetahuan, Roti Goreng, Tempe.
Copyrights © 2022