AbstrakPenelitian ini bertujuan mendeskripsikan nilai-nilai perjuangan yang terkandung dalam novel Langit dan Bumi Sahabat Kami karya Nh. Dini dan relevansinya sebagai bahan ajar di SMA. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu deskriptif kualitatif yang dijabarkan dan diuraikan secara rinci. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan metode dokumentasi dengan pengembangan analisis kritis. Sumber data berupa novel Langit dan Bumi Sahabat Kami karya Nh. Dini, dengan data berupa kata, frasa atau kalimat yang mencerminkan nilai perjuanagn. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa novel Langit dan Bumi Sahabat Kami karya Nh. Dini mengandung nilai perjuangan antara lain yakni nilai sabar dan pantang menyerah, rela berkorban dan tolong menolong, kerja sama dan kerja keras. Hasil penelitian yang dilakukan dapat digunakan sebagai bahan ajar pembelajaran sastra di SMA. Relevansi dan keterkaitan novel Langit dan Bumi Sahabat Kami karya Nh. Dini terletak pada materi menganalisis pesan atau kandungan dalam karya sastra.
Copyrights © 2022