Tuntutan pekerjaan wanita pada dasarnya selalu ingin tampil cantik, menarik dan sempurna, sehingga kosmetik diciptakan untuk menambah kepercayaan diri wanita. Kosmetik seolah menjadi kebutuhan primer bagi kaum wanita, mengingat sebagian besar wanita, mempercantik diri dengan merias diri dan merawat tubuh sebagai kebutuhan dasar. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis signifikansi pengaruh harga, kualitas produk dan citra merek terhadap keputusan pembelian kosmetik Wardah. Ruang lingkup penelitian ini adalah penelitian survei pada mahasiswi Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Slamet Riyadi Surakarta. Sampel penelitian yang digunakan sebesar 100 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah accidental sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner, wawancara dan studi pustaka. Alat analisis yang digunakan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa harga berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian kosmetik Wardah pada mahasiswi Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Slamet Riyadi Surakarta. Kualitas produk berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian kosmetik Wardah pada mahasiswi Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Slamet Riyadi Surakarta. Citra merek berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian kosmetik Wardah pada mahasiswi Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Slamet Riyadi Surakarta
Copyrights © 2022