Rancang Bangun
Vol. 8 No. 2 (2022): Oktober 2022

Dampak On-Street Parking Terhadap Kinerja Jalan

Poni Paisal (Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Musamus)
Alik Matarru (Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Musamus)
Eva Rizky Primawati (Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Musamus)
Yulis Yulianti (Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Musamus)
Muh Akbar (Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Musamus)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2022

Abstract

Merauke adalah kota paling timur Republik Indonesia, berbatasan langsung dengan Papua Nugini (PNG), tentunya daerah ini menarik untuk dikunjungi sebagai destinasi wisata lokal maupun manca negara  bagi para wisatawan. Kajian pada penelitian ini adalah pada ruas jalan Raya Mandala merupakan jalur yang berpotensi terjadi terjadi masalah kemacetan karena merupakan daerah komersial dan pusat perniagaan dan memiliki kegiatan on-street parking. Tujuan penelitian ini  adalah  untuk  menghitung  besarnya  penurunan  tingkat  kinerja  jalan  akibat  kegiatan  on-street parking.  Survey  dilakukan  selama  7  hari  yaitu  hari  senin s/d hari Minggu . Pengamatan  dilakukan  selama  12  jam  yaitu  pukul  07.00  –  13.00, 15.00 – 21.00 WIT.  Metode perhitungan menggunakan Manual Kapasitas Jalan Indonesia (MKJI) 1997. Penelitian  yang  dilakukan  di  jalan  Raya Mandala Kota Merauke  ini  meliputi  survey volume lalu lintas (Traffic Counting), yaitu mencacah semua jenis kendaraan yang melewati ruas  jalan  ini  meliputi  kendaraan  berat,  kendaraan  ringan,  motor  cycle  (sepeda  motor)  dan kendaraan  tidak  bermotor.  Survey  parkir  ,  yaitu  mengamati  dan  mencatat  jumlah  kendaraan keluar masuk on-street parking serta durasi waktu parkir. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kegiatan on-street parking sangat berpengaruh terhadap  penurunan  kinerja  ruas  jalan  Raya Mandala Kota Merauke.  Besarnya  pengaruh penurunan kinerja jalan akibat kegiatan on-street parking untuk hari senin 0.21 hingga 0.26, selasa 0.22 hingga 0.25, rabu 0.23 hingga 0.22 kamis 0.20 hingga 0.26, jumat 0.23 hingga 0.29, sabtu  0.19 hingga 0.33, Pada hari Minggu terjadi penurunan kinerja jalan dari 0.17 hingga 0.28

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

rancangbangun

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Control & Systems Engineering Engineering Transportation

Description

Jurnal Teknik Sipil : Rancang Bangun (p-ISSN: 2476-8928, e-ISSN:2614-4344) is a peer-reviewed scientific journal published by LPPM Muhammadiyah University of Sorong which is managed by the Civil Engineering Journal Management Team, Faculty of Engineering, University of Muhammadiyah Sorong. This ...