Indonesian Multidiscipline of Social Journal
Vol. 3 No. 1 (2022): November 2022

Pengaruh Metode Pembelajaran Discovery Learning terhadap Keterampilan Berpikir Kritis Siswa dengan Variabel Moderator Motivasi Belajar

Lutfi Rohmawati (STKIP Pangeran Dharma kusuma Segeran Juntinyuat Indramayu)
Poy Saefullah Zevender (STKIP Pangeran Dharma Kusuma Segeran Juntinyuat Indramayu)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2022

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh masalah rendahnya keterampilan berpikir kritis siswa pada mata pelajaran Ekonomi di SMA NU Widasari. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui perbedaan keterampilan berpikir kritis siswa yang mendapat pembelajaran metode Discovery Learning dibandingkan dengan siswa yang mendapat pembelajaran metode konvensional. (2) Untuk mengetahui perbedaan keterampilan berpikir kritis siswa yang memiliki tingkat motivasi tinggi dengan siswa yang memiliki tingkat motivasi rendah. (3) Untuk mengetahui interaksi atara metode pembelajaran dan tingkat motivasi dalam mempengaruhi keterampilan berpikir kritis siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan desain penelitian faktorial. Objek dalam penelitian ini yaitu siswa kelas X SMA NU Widasari semester genap tahun ajaran 2020/2021. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini dengan menggunakan tes objektif (pilihan ganda) dan Angket. Sementara teknik pengolahan data dengan menggunakan analisis varians dua arah (Two Way Anova). Berdasarkan hasil analisis dan pengujian statistik dapat diketahui bahwa metode Discovery Learning lebih efektif dalam meningkatkan keterampilan berpikir kritis siswa dibandingkan dengan metode konvensional. Keterampilan berpikir kritis siswa yang memiliki tingkat motivasi tinggi lebih tinggi daripada siswa yang memiliki tingkat motivasi rendah. Metode pembelajaran dan tingkat motivasi siswa memiliki keterkaitan satu sama lain dalam mempengaruhi keterampilan berpikir kritis siswa.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

amalinsani

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Amal Insani (Indonesian Multidiscipline of Social Journal) merupakan sebuah Jurnal yang didedikasikan untuk memberi ruang kepada para peneliti, khususnya dosen dan guru untuk mempublikasikan artikel ilmiah yang dihasilkan. Scope Jurnal Amal Insani adalah berbasis pada Multidiscipline meliputi; Ilmu ...