Pendidikan Bahasa Indonesia
Vol 4, No 2 (2014): Juranl Wisuda ke-49 Mahasiswa Prodi Bahasa dan Sastra Indonesia

KEMAMPUAN MENULIS PESAN SINGKAT SISWA KELAS VII SMP NEGERI 3 RANAH PESISIR KABUPATEN PESISIR SELATAN MENGGUNAKAN METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW

Extrisnaweli, Leni - ( Mahasiswa STKIP PGRI Sumatera Barat)



Article Info

Publish Date
02 May 2015

Abstract

Permasalahan penelitian ini dibatasi pada kemampuan menulis pesan singkat siswa kelas VII SMP Negeri 3 Ranah Pesisir Kabupaten Pesisir Selatan ditinjau dari penulisan bagian-bagian pesan singkat, keefektifan kalimat dan bahasa yang santun. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Kemampuan Menulis Pesan Singkat Siswa Kelas VII SMP Negeri 3 Ranah Pesisir Kabupaten Pesisir Selatan Menggunakan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Negeri 3 Ranah Pesisir Kabupaten Pesisir Selatan tahun ajaran 2013/2014 yang berjumlah 107 orang terdiri dari lima kelas. Sampel penelitian ini diambil dengan menggunakan teknik penyampelan secara acak (proposional random sampling), yaitu 24 orang siswa. Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan dapat diketahui sebagai berikut ini. (1) Kemampuan Menulis Pesan Singkat Siswa Kelas VII SMP Negeri 3 Ranah Pesisir Kabupaten Pesisir Selatan Menggunakan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw untuk indikator 1 tergolong baik (B) dengan nilai 84. (2) Kemampuan Menulis Pesan Singkat Siswa Kelas VII SMP Negeri 3 Ranah Pesisir Kabupaten Pesisir Selatan Menggunakan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw untuk indikator 2 tergolong lebih dari cukup (LDC) dengan nilai 74. (3) Kemampuan Menulis Pesan Singkat Siswa Kelas VII SMP Negeri 3 Ranah Pesisir Kabupaten Pesisir Selatan Menggunakan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw untuk indikator 3 tergolong lebih dari cukup (LDC) dengan nilai 68. Jadi, dapat disimpulkan bahwa Kemampuan Menulis Pesan Singkat Siswa Kelas VII SMP Negeri 3 Ranah Pesisir Kabupaten Pesisir Selatan Menggunakan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw untuk ketiga indikator tergolong lebih dari cukup (LDC) dengan nilai 75 karena M-nya berada pada penguasaan 66-75% pada skala 10.

Copyrights © 2014