Jurnal Obsesi: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini
Vol 6, No 6 (2022)

Meningkatkan Kemampuan Bekerjasama Anak Usia 5-6 Tahun melalui Permainan Bakiak

Diana Setyaningsih (Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, Universitas Cenderawasih)
Sirjon Sirjon (Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, Universitas Cenderawasih)
Agustinus Tandilo Mamma (Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, Universitas Cenderawasih)



Article Info

Publish Date
10 Dec 2022

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan bekerjasama anak usia 5-6 tahun. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan bekerjasama anak melalui permainan bakiak. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Model tindakan yang digunakan adalah model Kemmis dan Mc.Taggart. Subjek penelitian adalah anak usia 5-6 tahun di TK Cenderawati Abepura yang berjumlah 15 anak. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi dan wawancara. Teknik analisis data yang dilakukan secara kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan kemampuan bekerjasama anak. Peningkatan tersebut dibuktikan dengan hasil observasi awal yang baru mencapai rata-rata 50,55%, meningkat pada siklus I tindakan 1 menjadi 54,44%, siklus I tindakan 2 mencapai 67,21%, dan pada Siklus I tindakan 3 mencapai 70,90%. Pada siklus II tindakan 1 nilai kemampuan kerjasama mencapai 73,88% dan pada siklus II tindakan 2 telah mencapai 81,10%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut diperoleh kesimpulan bahwa permainan bakiak dapat meningkatkan kemampuan bekerjasama anak usia 5-6 tahun di TK Cenderawati Abepura

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

obsesi

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini is an peer-reviewed journal dedicated to interchange for the results of high quality research in all aspect of early childhood educatuion. The journal publishes state-of-art papers in fundamental theory, experiments and simulation, as well as ...